Logistik Pemilu H-1 Harus Sampai TPS

SRAGEN, Kabarsukowati – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sragen mulai mengirim logistik pemilu ke tingkat Kecamatan. Pelaksanaan pengiriman dilangsungkan selama tiga hari. Mulai Jumat-Minggu (9-11/2). Lantas KPU juga koordinasi dengan polsek setempat untuk pengamanan kotak suara.

Komisioner Divisi Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (SDM) Irwan Sehabudin menyampaikan KPU tengah menjalankan tahapan Distribusi logistik. ”Pengiriman bertahap selama 3 hari di 20 kecamatan. Kita yang kirim Pendistribusian KPU kerjasama Kantor Pos,” terang Irwan.

Dia menyampaikan setidaknya ada 12 armada yang beroperasi. Logisitik yang dikirim ke PPK diambil dari 5 Gudang yang terpisah. Selanjutnya logistik tersebut dikirim ke petugas PPS. ”Lanjut ke tingkat PPS/Desa. Di PPS koordinasi lagi masing-masing PPK untuk waktu pengiriman. Yang jelas kita sudah koordinasi kepolisian dan pengamanan dilakukan di masing-masing polsek,” terangnya.

Irwan menyampaikan kotak suara harus sampai di TPS pada H-1 pemilu. Dia menyampaikan target pada tanggal 12-13 Februari sudah di TPS sehingga membantu persiapan KPPS. Jumlah kotak suara yang dikirim yakni 17.070 kotak. Termasuk untuk kotak di PPS.

”Kalau jumlah realnya setiap TPS ada 5 kotak suara. Semua kotak suara sudah terpenuhi. TPS di Sragen sejumlah 3.406 di 20 kecamatan,” terangnya.(aza).

Tinggalkan Komentar

Komentar